Kamis, 21 November 2019

Review Gedung Pernikahan Di Jakarta (Harga Sewa Dibawah 10 Juta) Part 1

Lanjut ngebahas Gedung Nikahan yang sudah aku bahas beberapa waktu yang lalu, hari ini aku mau lanjut sharing tentang Harga Sewa Gedung Pernikahan di Jakarta dibawah 10 Juta. 
Bagi kalian yang ingin melangsungkan pernikahan di Gedung, ada baiknya kalian survey lebih dari satu tempat, Bagiku, hal terutama yang menjadi pertimbangan dalam menentukan venue adalah :
  1. Lokasi yang tidak terlalu jauh dari rumah kedua mempelai (atau salah satunya), 
  2. Kapasitas gedung
  3. Biaya sewa nya yang tidak terlalu mahal,
  4. Memiliki banyak Rekanan catering
  5. Charge tambahan yang tidak terlalu mahal
Jika budget kalian kurang lebih 10 juta, maka Gedung Panasonic Gobel adalah salah satu Gedung yang bisa kalian lirik, Lokasinya ada di Jl. Raya bogor km 29 Gandaria jakarta timur Jakarta. 
Berikut aku rangkum tentang gedung ini ya...
  1. Lokasi gedung yg berada dalam kawasan Pabrik PT. Panasonic, meskipun begitu, gedung nya terpisah kok dari pabriknya jadi tidak bising dan bebas dari keramaian,
  2. Kapasitas gedung ini dalam menerima tamu krg lebih 300 undangan atau 600 tamu.
  3. Harga sewa  gedung Thn 2019: 8,5 juta untuk Siang hari (11.00 - 13.00) dan 9,5 juta untuk malam hari (19.00-21.00) 
  4. Parkiran yang cukup luas
  5. PIC gedungnya (Pak Darsito) sangat ramah dan melayani dengan baik.

Berikut penampakan gedungnya:

Pintu Masuk Gedung

Tampak dalam gedung

Interior Gedung

Interior Gedung


Bagi kalian yang mau survey Gedung ini, silahkan datang langsung aja ke lokasinya ya, karena kalau janjian by Phone agak sulit dihubungi.

Next aku akan survey venue wedding lainnya ya, jangan lupa dipantau terus Blog nya :) 

Tidak ada komentar: